Pages

Wednesday, December 19, 2012

Cara mempartisi SD card

Oke ketemu lagi kali ini saya akan memberikan tutorial cara mempartisi SD Card android banyak berbagai caranya. tapi cara yang  diberikan kali ini adalah cara yang mudah, bahkan untuk orang awam sekalipun bisa tapi harus mengikuti langkah dengan benarmonngo :)

1. backup dulu data pada SD Card kalian. karena SD Card akan di Hapus dan Format Partition.
2. Download Sofware untuk membuat partitionnya, anda bisa memakai Mini Tool Partition Wizard atau EASEUS Partition Master
3. Install MiniTools di PC
4. Sambungkan USB HP ke PC
5. Jalankan Mini Tools dan akan terlihat seperti dibawah. SD card Terlihat pada Disk 2.
6. Delete Partiton SD Card lalu Klik Create Partition
383809_1592546589425_1708712397_816684_2
7. Karena SD Card saya cuma 2GB jadi saya cuma membuat 2 buah patition. Partition Pertama Menggunakan Format Ext3. Partition untuk linux sebesar 500Mb. Digunakan untuk menginstall/memindahkan aplikasi dari phone memory ke SD Card
310399_1592548109463_1708712397_816686_1
8. Partition kedua sisa dari partition pertama, dengan format FAT32. Digunakan untuk menyimpan data-data seperti office, mp3, video dll.
320021_1592548909483_1708712397_816687_9
9. Untuk Partition Tergantung dari besar dari SD card kalian. Jika Mempunyai SD Card yang lumayan besar kalian bisa membuat partition ke3 dengan format Swap. Partition Swap digunakan untuk membantu kerja RAM. dan biasanya partition swap dibuat sebesar 2 kali besar RAM.
10. Setelah selesai klik APPLY pada pojok kiri atas untuk mengeksekusi partition yang telah kita buat.

SD CARD 4GB:
-FAT32 4GB primary sisain 600MB
-Ext2 600MB primary sisain 100MB
-Linux Swap primary 100MB

SD CARD 8GB:

-FAT32 8GB primary sisain 600MB
-Ext3/4 600MB primary sisain 100MB
-Linux Swap primary 100MB

sampai sini selesai membuat partition untuk SD card android kalian.
untuk memindahkan aplikasi dari memory phone yang telah terinstall ke SD Card kalian bisa menggunakan aplikasi LINK2SD atau MOVE2SD dan aplikasi lainya yang ada dimarket. download dan install.
Selamat mencoba dan hati-hati. apapun yang terjadi, kehilangan data-data atau lainya diluar tanggung jawab penulis.

0 komentar:

Post a Comment